Pages

Subscribe:

Selasa, 22 November 2011

Pengertian, Syarat Wajib, Rukun dan Faedah Puasa

A. Pengertian Puasa

Puasa adalah ibadah pokok yang ditetapkan sebagai salah satu rukun islam. Puasa secara bahasa adalah menahan diri dari sesuatu. Sedangkan secara terminologi, adalah menahan diri pada siang hari dari berbuka dengan disertai niat berpuasa bagi orang yang telah diwajibkan sejak terbit fajar hingga terbenam matahari dengan syarat-syarat yang ditentukan.
Puasa adalah menjaga dari pekerjaan-pekerjaan yang dapat membatalkan puasa seperti makan, minum, dan bersenggama pada sepanjang hari tersebut (sejak terbit fajar hingga terbenamnya matahari. Puasa diwajibkan atas seorang muslim yang baligh, berakal, bersih dari haidl dan nifas, disertai niat ikhlas semata-mata karena Allah ta'aala.
Di Al-Quran dijelaskan tentang perintah diwajibkannya puasa seperti firman  Allah dalam Al-Quran:

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِينَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُون
Artinya: “Hai orang-orang yang beriman, diwajibakan atas kamu berpuasa, sebagaimana diwajibkan kepada orang-orang sebelum kamu, agar kamu bertakwa.” (QS. Al-Baqarah: 183)

Burung-Burung Dara di Pusat Kota

Pepohonan yang banyak dan menjulang tinggi mengelilingi alun-alun Malang. Sinar matahari yang tak tampak jelas telah diselimuti oleh awan, air rintik-rintik turun dari awan menendakan hujan mulai turun. Musim hujan telah datang di kota Malang.
Dialun-alun kota Malang terdapat puluhan burung-burung dara. yang memang sudah di tempatkan di alun-alun. Terbang melayang-layang mengelilingi alun-alun, begitu indahnya. Burung merupakan hewan sangat aku gemari dan paling aku sukai.
Burung merpati dan dara termasuk dalam termasuk spesies burung yang sama, yang mencakup sekitar 300 spesies burung. Burung merpati dan dara adalah burung berbadan gempal dengan leher pendek dan paruh ramping pendek. Spesies yang umumnya dikenal sebagai merpati, umum digunakan di banyak kota. Seperti di pusat kota Malang ini.
Di sumatra sering sekali saya menjumpai burung yang hampir sama dengan merpati dan dara. Biasanya burung dara dan merpati membangun sangkarnya dari ranting dan sisa-sisa lainnya, yang ditempatkan di pepohonan, birai, atau tanah, tergantung spesiesnya. Mereka mengerami satu atau dua telur, dan kedua induknya sangat memedulikan anaknya.

Cintailah dan jagalah lingkungan

Kuliah di Alun-Alun Kota Malang


            Hari minggu pukul 14.00 WIB, merupakan hari pertama kali kami dan temen-temen melakukan kegiatan, memahami keadaan dan merasakan yang ada di sekitar kita. Kami semua kelas F matakuliah pendidikan jurnalaistik  Jurusan Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Maulana Malik Ibrahim Malang melakukan kegiatan pembelajaran di luar ruangan.
Pada hari minggu tanggal 20 november 2011, kita melakukan kegiatan pembelajaran di Alun-alun Kota Malang. Kita melakukan kegiatan ini langsung dibimbing oleh bapak Khoirul Anwar, M. Pd yang kebetulan telah selesai memberikan kuliah di masjid agung kota Malang.
Kami semua menuju alun-alun kota, kemudian duduk melingkar di taman, di bawah pohon. Beliau memberikan mata kuliah lapangan, bagaimna memahami keadaan sekitar. Sunggu sangat bermakna apa yang telah beliau berikan pada kami hingga membuat kita semua belajar untuk menggali kemampuan otak. Untuk meningkatkan kemampuan berfikir.

Senin, 21 November 2011

Suasana Alun-Alun Kota Malang


Suasana Alun-Alun Kota Malang

Keindahan kota tak luput dari banyaknya pengunjung yang datang seperti yang terjadi di alun-alun kota Malang. Sore hari yang begitu ramai, suara mengalir bagaikan air di sungai membuat keramaian.
Kota Malang merupakan kota pendidikan, banyak terdapat universitas maupun perguruan tinggi, sehingga banyak sekali mahasiswa dari belahan Indonesia maupun luar negeri yang datang ke kota Malang untuk meninggaktkan kemampuan intelegtual dan pengetahuan.
Alun-alun kota Malang banyak sekali terdapat pepohonan dan tempat untuk bersantai. Banyak pengunjung mulai anak-anak, remaja dan orang tua. Kebanyakan yang datang ke alun-alun kota terutama para remaja, sambil berpasangan duduk termenung melihat keindahan dan keramaian kota Malang.
Keramain alun-alun kota Malang disebabkan karena merupakan pusat kota dimana disekitar alun-alun kota terdapat Ramayana, swalayan, Masjid Agung, Kantor Pos, kantor pemerintahan dan lain sebagainya. Mulai pedagang yang sibuk dengan berjualan dan pegawai yang sibuk melakukan kewajibannya dan para polisi yang menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat.
Pada hari minggu dapat terlihat banyak pengunjung yang datang, menghabiskan waktuya untuk bersenang-senang. Banyak sekali pedagang yang ada di alun-alun, untuk mencari uang dan tak kalah banyaknya juga pengamen.
Pemandangan yang begitu beranekaragam mulai tumbuhan hingga manusia membuat begitu ramai. Belajar memahami disekeliling kita bahwa dalam kehidupan banyak sekali perjuangan. Seperti apa yang telah kita lihat betapa sulitnya, mencari rizeki seperti yang dilakukan oleh pedagang asongan yang berjualan di alun-alun kota Malang.